Horeee..Siang Ini Harga Pertamax Turun Jadi Rp12.800

BBM Non subsidi naik harga. | ist
Aktivitas di SPBU. Pertamina turunkan harga Pertamax, Selasa, 3/1/2023 | ist

FORUM KEADILAN – PT Pertamina (Persero), hari ini, Selasa, 3/1/2023, menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertamax dari Rp13.900 per liter menjadi Rp12.800. Kebijakan ini dipastikan oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir di Jakarta Selasa pagi.

“Insya Allah harga Pertamax menjadi Rp12.800. Nanti Bu Nicke (Direktur Utama Pertamina) sampaikan jamnya,” kata Erick Thohir di SPBU Pertamina MT Haryono, Jakarta Selatan.

Bacaan Lainnya

Dalam kesempatan yang sama, Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati menerangkan, harga baru Pertamax berlaku pukul 14 waktu setempat.

“Bahwa nanti mulai jam 2 siang ini, hari ini, harga Pertamax dari Rp13.900 (turun) menjadi Rp 12.800,” kata Nicke.

Menurut Nicke, selain Pertamax, harga Pertamax Turbo dan Dexlite juga akan turun. Sementara Pertalite dan Solar tak berubah, tetap di harga sebelumnya.

Sebelumnya, Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan, pihaknya ingin perubahan harga bahan bakar minyak diumumkan setiap minggu. Hal ini dilakukan untuk menyesuaikan harga minyak dunia yang terus bergerak.

“Ini kenapa kita mau konsultasi dulu agar harga Pertamax di Indonesia bisa diumumkan setiap minggu, biar bisa sesuai sama harga pasar,” ujar Erick di gedung Kementerian BUMN, Jakarta Pusat, Senin, 2/1.

Pengumuman, kata Erick, akan dilakukan terhadap jenis bahan bakar yang tidak mendapatkan subsidi pemerintah atau dikenakan harga keekonomian, salah satunya Pertamax.

Meski demikian, Erick mengakui, harga Pertamax sebenarnya juga mendapatkan subsidi dari pemerintah, meskipun tidak sebesar subsidi untuk Pertalite.

“Masalah BBM itu ada aturan kementerian bahwa pengumuman harga itu sebulan sekali, tapi kalau dilihat Pertamax itu tidak masuk dalam kategori subsidi. Artinya harga keekonomian. Luar biasa pemerintah ini baik banget. Pertamax saja disubsidi, padahal sudah ada UU-nya,” kata Erick.*

 

Pos terkait