TPN Ganjar-Mahfud Resmi Dibubarkan

Paslon 03 Ganjar Pranowo-Mahfud MD bersama Tim Kuasa Hukum TPN, di Posko Kemenangan, Jakarta, Kamis, 21/3/24. | Novia Suhari/Forum Keadilan
Paslon 03 Ganjar Pranowo-Mahfud MD bersama Tim Kuasa Hukum TPN, di Posko Kemenangan, Jakarta, Kamis, 21/3/24. | Novia Suhari/Forum Keadilan

FORUM KEADILAN – Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud MD secara resmi telah dibubarkan setelah kalah di Pilpres 2024, Senin, 6/5/2024.

“Hari ini halalbihalal sekaligus pembubaran Tim Pemenangan Nasional Ganjar-Mahfud,” ujar Sekretaris TPN Ganjar-Mahfud, Hasto Kristiyanto di Jalan Teuku Umar Nomor 9, Menteng, Jakarta, 6/5/2024.

Bacaan Lainnya

Hasto menyebut bahwa TPN Ganjar-Mahfud saat ini berganti menjadi suatu gagasan yang dibangun untuk mengupayakan supremasi hukum, meritokrasi hingga keberpihakan kepada rakyat.

“Melalui suatu budaya prestasi, melalui suatu proses, sehingga Pak Ganjar dan Pak Mahfud akan terus berjuang bagi kepentingan rakyat, bangsa, dan negara. Perjuangan itu tidak mengenal kata akhir,” jelasnya.

Ganjar juga menyampaikan terima kasih kepada semua orang yang terlibat dalam tim pemenangan.

“Tentu saya dan Pak Mahfud merasa bangga ada orang-orang hebat di belakang saya dan di depan saya tentu saja yang selama ini kita bersama-sama memperjuangkan demokrasi dan kebenaran,” ujar Ganjar.

“Salam saya buat teman-teman dan dengan mengucap syukur Alhamdulillah, kita tutup seluruh kegiatan TPN dan beberapa orang masih akan tetap berlanjut,” lanjutnya.

Diketahui, TPN Ganjar-Mahfud untuk Pilpres 2024 dinahkodai oleh Arsjad Rasjid sebagai Ketua Umum (Ketum) tim pemenangan.

Ganjar dan Mahfud mengikutsertakan beberapa tokoh purnawirawan di TPN, seperti eks Panglima TNI Andika Perkasa dan eks Wakapolri Gatot Eddy Pramono, hingga tokoh agama Yenny Wahid dan Tuan Guru Bajang Zainul Majdi.*