KPK Pastikan Moge dan Mobil Sitaan Ridwan Kamil Aman, Belum Ada Jadwal Pemeriksaan

FORUM KEADILAN – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memastikan bahwa kendaraan milik mantan Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil yang telah disita dalam penyidikan kasus dugaan korupsi, berada dalam kondisi baik dan tetap dalam pengawasan penyidik.
Juru Bicara KPK Budi Prasetyo mengatakan, kendaraan tersebut saat ini dititiprawatkan di sebuah bengkel di wilayah Jabar. Titip rawat dilakukan sebagai langkah agar barang bukti tetap terjaga dan tidak berubah wujud maupun dialihkan kepemilikannya.
“Sejauh ini KPK masih terus melakukan pemantauan untuk memastikan bahwa barang tersebut tersedia dengan baik dan apabila penyidik membutuhkan dalam proses pemeriksaan, juga barang tersebut tidak berubah wujud ataupun tidak dipindahtangankan,” kata Budi saat dikonfirmasi Forum Keadilan, Kamis 15/5/2025.
Menurut Budi, penempatan barang sitaan di bengkel tersebut merupakan bagian dari pertimbangan penyidik. Namun tidak menutup kemungkinan, kendaraan itu nantinya akan dititiprawatkan di tempat lain sesuai kebutuhan penyidikan.
“Nantinya tentu ada pertimbangan tertentu dari penyidik untuk melakukan titip rawat pada pihak-pihak tertentu lainnya, menunggu kebutuhan penyidik untuk menggali keterangan dari para saksi nantinya,” ujarnya.
Terkait pemanggilan Ridwan Kamil dalam kasus ini, Budi menegaskan bahwa sampai saat ini belum ada jadwal pemeriksaan terhadap yang bersangkutan.
“Sampai saat ini belum dijadwalkan,” tuturnya.
Diketahui, dalam kasus dugaan korupsi berupa mark up pengadaan iklan di Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten (BJB), KPK telah menyita puluhan kendaraan, termasuk kendaraan motor Royal Enfield dan mobil mewah merek Mercedes-Benz (Mercy) milik Ridwan Kamil.*
Laporan Muhammad Reza