Nadhif Basalamah Rilis Lagu ‘tiba-tiba jumat lagi’, Berikut Liriknya

Nadhif Basalamah
Nadhif Basalamah | Instagram @nadhifbasalamah

FORUM KEADILAN – Penyanyi Nadhif Basalamah merilis lagu baru tiba-tiba jumat lagi pada hari ini, Jumat, 26/1/2024.

Lagu tiba-tiba jumat lagi menceritakan kekecewaan ke diri sendiri karena tidak bisa melewati hari dengan baik. Lewat begitu saja.

Dalam TikTok Live, Nadhif mengungkapkan, alasan single keduanya diberikan judul tiba-tiba jumat lagi.

“Gue merasa nggak memaknai hari-hari gue, lewat begitu saja. Gue punya keresahan yang lebih personal. Jadi cerita yang lebih personal. Kalau penjaga hati itu lagu dari Nadhif untuk orang yang disayang, kalau tiba tiba jumat lagi ini adalah lagu Nadhif untuk Nadhif,” ungkap Nadhif, dikutip, Jumat.

Nadhif menyebut, lirik tiba-tiba jumat lagi diciptakannya berdua bersama oleh Petra Sihombing.

Berikut lirik lagu tiba-tiba jumat lagi.

Tiba-tiba jumat lagi
Ku masih sendiri
Tak peduli apa yang harusnya terjadi

Tiba tiba kumat lagi
Kepala ku isi
Pikirkan yang tak seharusnya disini

Ku mau kembali

Seandainya waktu berputar kembali
Tak ingin rasanya ku mengenalmu
Pilu hati ini sembuh sejenak saja
Hanya menunggu kamis dini hari
Tiba-tiba jumat lagi
Berangkat sebentar lagi
Arah hidup yang tak jelas kemana

Tiba-tiba kumat lagi
Rasa malas ini
Tuk lanjutkan yang dibangun sedari dini

Seandainya waktu berputar kembali
Tak ingin rasanya ku mengenalmu
Pilu hati ini sembuh sejenak saja
Hanya menunggu kamis dini hari
Hanya bertahan sampai jumat lagi

Seandainya waktu berputar kembali
Tak ingin rasanya ku mengenalmu
Pilu hati ini sembuh sejenak saja
Hanya menunggu kamis dini hari
Hanya bertahan sampai jumat lagi*

Laporan Rini Haryani

Pos terkait