Galang Dana untuk Pengobatan Indra Bekti, Aldila Jelita Dikritik Netizen

Indra Bekti Aldila
Artis Indra Bekti dan istrinya, Aldila Jelita. | ist

FORUM KEADILAN – Istri Indra Bekti, Aldila Jelita, dikritik netizen gegara membuka donasi untuk biaya pengobatan sang suami. Diketahui, Indra Bekti sudah empat hari dirawat di Rumah Sakit Abdi Waluyo Jakarta, setelah menjalani operasi lantaran adanya pendarahan di otak.

Aldila menyampaikan bahwa biaya pengobatan Indra Bekti membutuhkan dana yang tak sedikit. Maka dari itu, Aldilla berinisiatif membuka penggalangan dana untuk membantunya membayar biaya perawatan suaminya.

Bacaan Lainnya

“Aku mau memberi tahu kalau kami lagi agak berat, kami lagi usahakan banget. Kami lagi ingin buka penggalangan dana untuk Mas Indra,” ucap Aldilla Jelita saat menggelar konferensi pers di RS Abdi Waluyo, kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu, 31/12/2022.

Indra Bekti diperkirakan akan menjalani perawatan di rumah sakit selama 20 hari kedepan. Aldilla Jelita mengaku dirinya sudah mendapat tagihan yang cukup besar untuk biaya pengobatan Indra Bekti di hari keempat.

“Tampaknya 20 hari ke depan Mas Bekti akan di sini. Biayanya sudah sangat besar di hari keempat ini,” tuturnya.

Aldila mengaku sudah mengabarkan ihwal penggalangan dana ini ke sejumlah rekan sesama arti. Bahkan ada yang sudah memberikan bantuan, namun tak ingin namanya dipublikasikan.

“Aku sudah broadcast ke beberapa teman, Alhamdulillah ada beberapa yang sudah memberikan kebaikan dan keikhlasannya. Alhamdulillah,” ujar Aldila.

Langkah Aldila ini lantas menjadi buah bibir dan bahan kritik netizen. Banyak yang menyayangkan langkah istri Indra Bekti yang seolah mengiba kepada khalayak.

Padahal, Indra Bekti dikenal sebagai artis papan atas yang sudah puluhan tahun malang melintang di dunia hiburan, sehingga disinyalir mempunyai tabungan atau aset yang tidak sedikit.

Padahal baru berapa hari ya sakitnya. Apa gk pake asuransi, BPJS, atau penjamin lainnya?” tulis akun Instagram @lapaklucky di unggahan @Lambeturah.

Ada harta benda atau aset yang bisa dijual, mending dijual dulu aja, gk usah eman2. Gunanya harta benda kan emang buat sewaktu-waktu kalau ada butuh ya dijual,” ujar @maysaroh.25.

Bahkan, banyak netizen yang membandingkan Aldila dengan penyanyi Denada yang harus bekerja keras membiayai pengobatan putrinya seorang diri. Putri Denada kala itu menjalani pengobatan sakit kanker, sehingga Denada harus menjual aset-asetnya demi kesembuhan sang buah hati.

Salut sama kak Denada, demi biaya rumah sakit anaknya, rela menjual aset-asetnya tanpa galang dana. Contoh tuh kak Denada,” Kata @meyshahanna.

Serius penggalangan dana? Semoga kita termasuk orang-orang yang tau malu. Malu sebagian dari iman,” timpal @arshoadi.

Penggalangan dana tapi room VIP (emoji tertawa),” tambah @vistarani.

Gimana perasaan orang yang benar-benar tidak berkecukupan mendengar ini,” tulis @yolndawms.*