Banyak Kampus Kritik Jokowi, Bobby: Tidak Ada Salahnya Memberi Saran

Bobby Nasution | Ist
Bobby Nasution | Ist

FORUM KEADILAN – Wali Kota Medan Bobby Nasution angkat suara soal kritikan yang dilayangkan para guru besar dan dosen dari sejumlah universitas terhadap Presiden Joko Widodo menjelang Pilpres 2024. Menantu Jokowi ini mengatakan, kritikan merupakan hal yang biasa.

“Tentunya peran kampus untuk memberi peran secara langsung baik di lapangan, ilmu pada sumber daya manusia kita, anak-anak kita itu sangat perlu. Hari ini, kalau bilang bersuara, memberikan pandangan, ya silakan. Enggak ada salahnya saya rasa memberikan saran,” kata Bobby usai acara Ground Breaking Stadion Teladan Medan, Sumatera Utara, Selasa 6/2/2024.

Bacaan Lainnya

Menurut Bobby, kampus merupakan salah satu lembaga pentahelix yang digunakan untuk pembangunan. Terkait kritikan kepada Presiden Jokowi, menurut Bobby, itu adalah sebuah masukan.

“Ya, memberi masukan. Yang pasti, tentunya masukan yang diberikan harus konsisten, harus bisa dipertanggungjawabkan. Bukan hanya urusan politik, tapi juga urusan yang lain,” pungkasnya.

Diketahui, para sivitas akademika dari puluhan perguruan tinggi melontarkan kritik dan peringatan kepada Jokowi. Mereka menyayangkan sikap Jokowi dalam penyelenggaraan Pemilu 2024.

Perguruan tinggi tesebut diantaranya yaitu, Universitas Gadjah Mada (UGM), Universitas Islam Indonesia (UII), Universitas Indonesia (UI), Universitas Hasanuddin (Unhas), Universitas Mulawarman (UNMUL), Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta dan Universitas Andalas (Unand).

Jokowi sendiri sempat angkat bicara soal kritik tersebut. Ia mengatakan itu hak demokrasi dan harus dihargai.

“Ya itu hak demokrasi harus kita hargai ya,” kata Jokowi di sela kunjungan kerjanya di Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Sabtu 3/2.*

Pos terkait