Hadiri Puncak Hari Pers Nasional, Jokowi Kenang Pengalaman Manis dengan Insan Media

Presiden Jokowi | BPMI Setpres

FORUM KEADILAN Presiden Jokowi hadir di acara puncak peringatan Hari Pers Nasional 2023 yang digelar di Gedung Serbaguna, Kabupaten Deli Serdang, Sumatra Utara, pada Kamis, 9/2/2023.

Jokowi mengaku memiliki pengalaman pribadi dengan para wartawan di Indonesia.

Bacaan Lainnya

“Saya kesana kemari, jalan bareng ke kampung, ke pasar, ke desa, ke nelayan, dengan rekan-rekan wartawan,” ungkapnya.

Jokowi juga mengaku pers telah membuka harapan bagi orang biasa sepertinya untuk menjadi presiden.

Menurutnya, awak media memberikan kontribusi besar dalam menyuarakan perjuangan kemerdekaan, inovasi-inovasi pembangunan serta menjadi penopang utama demokratisasi di Indonesia.

Namun, Jokowi menilai dunia pers tidak baik-baik saja lantaran gempuran teknologi informasi yang menyebabkan maraknya pemberitaan di media sosial yang menurutnya tak bertanggung jawab.

“Hanya akan mendorong konten-konten yang sensasional. Sekarang ini banyak sekali dan mengorbankan kualitas isi dan jurnalisme otentik,” ujarnya.

Jokowi juga meminta media massa mengawal Pemilu Serentak 2024 agar berjalan secara jujur dan adil.

Sang presiden juga  menyebut media massa harus menjadi referensi utama masyarakat dalam mengakses informasi.

Saat Pemilu Serentak 2024 berlangsung, Jokowi ingin pers tetap berada di tengah dan tak ingin media terlibat dalam pembelahan masyarakat.

“Harus tetap berpegang teguh pada idealisme objektif dan tidak tergelincir dalam polarisasi,” ujarnya.*

Pos terkait