FORUM KEADILAN – Leg pertama semifinal Piala AFF 2022 akan berlangsung Jumat sore ini, 6/1/2023. Tim nasional Indonesia akan menjamu Timnas Vietnam dalam laga sarat gengsi yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Laga ini disiarkan secara langsung oleh stasiun televisi RCTI mulai pukul 16.30 WIB.
Skuad Garuda menatap laga ini dengan penuh optimisme. Apalagi, Indonesia punya rekor bagus melawan Vietnam di ajang Piala AFF. Dari 10 perjumpaan, tiga kali di antaranya tim Merah Putih menang. Selebihnya, enam kali imbang dan hanya satu kali kalah.
Meski begitu, Indonesia tidak bisa menganggap enteng Vietnam. Kini, tim Vetnam lebih solid. Mereka juga bagus secara kualitas pemain dan permainan, bahkan telah menjelma menjadi salah satu tim kuat Asia Tenggara.
Gelandang Timnas Indonesia Marselino Ferdinan dalam konferensi pers di Media Centre Stadion Utama GBK pun mengakui kekuatan Vietnam. Namun demikian, Marsellino dan kawan-kawan berjanji akan semaksimal mungkin untuk menang dan meraih tiga poin di semifinal pertama ini.
Indonesia melaju ke semifial Piala AFF 2022 dengan status runner up grup A, sementara Vietnam merupakan juara grup B.
Indonesia menjadi runner up Grup A dengan mengemas 10 poin, hasil tiga kali menang dan sekali seri. Kemenangan pasukan Shin Tae Yong diraih atas Kamboja dengan skor 2-1, atas Brunei 7-0, dan Filipina 2-1. Sementara satu hasil imbang 1-1 diraih skuat Merah Putih saat berjumpa tim kuat Thailand.
Calon lawan tim Garuda, Vietnam juga mengakhiri perjalanannya di grup B dengan nilai 10. Mereka menggebuk Laos 6-0, melibas Malaysia 3-0, dan menekuk Myanmar 3-0. Hasil imbang 0-0 didapatkan Vietnam ketika bersobok Singapura.
Partai semifinal lainnya akan mempertemukan Malaysia sang runner up grup B kontra Thailand juara grup A.
Leg ke dua Indonesia kontra Vietnam akan dihelat pada Senin, 9/1. Dalam bentrok penentuan ini, gantian Arhan Pratama dan kawan-kawan bertandang ke Vietnam.
SEMIFINAL I PIALA AFF 2022, INDONESIA VS VIETNAM
- Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
- Jumat, 6 Januari 2023
- Live RCTI 30 WIB
REKOR INDONESIA VS VIETNAM
- Pertemuan 10 kali
- Indonesia 3 menang
- Vietnam 1 kali menang
- Imbang 6 kali