FORUM KEADILAN – Partai Gerindra akan menggelar Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) dalam rangka perayaan HUT ke-17 partai. Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani menyebut, Rapimnas rencananya akan diselenggarakan di Bogor pada 14-15 Februari 2025.
“Rapimnas, insya Allah akan diselenggarakan di Bogor. Kita akan mendengar pandangan yang berkembang di antara para DPD,” kata Muzani di Gedung DPR RI, Jakarta Pusat, Kamis, 6/2/2025.
Muzani menambahkan, agenda utama dalam Rapimnas adalah menyerap aspirasi dari pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gerindra di seluruh Indonesia.
“Saya belum bisa mendahului karena itu adalah bagian dari aspirasi yang disampaikan oleh pengurus DPD di seluruh Indonesia,” ujarnya.
Selain itu, Gerindra juga berencana mengundang partai-partai politik untuk hadir dalam Rapimnas sebagai bentuk kebersamaan dan memperkuat persahabatan antar partai.
“Partai-partai akan kita undang untuk bersama-sama mensyukuri supaya ada kebersamaan, ada persahabatan, ada kerukunan,” kata Muzani.
Rapimnas ini menjadi bagian dari rangkaian perayaan ulang tahun Gerindra ke-17 yang sebelumnya diisi dengan berbagai kegiatan sosial di daerah-daerah.*
Laporan Muhammad Reza