Hari Menanam Pohon Indonesia 2024, Masa Depan yang Lebih Hijau

FORUM KEADILAN – Setiap tanggal 28 November, diperingati sebagai Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI). Peringatan ini penting untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya peran pohon dalam menjaga keseimbangan ekosistem.
Hari Menanam Pohon Indonesia, ditetapkan oleh Presiden Republik Indonesia melalui Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 24 Tahun 2008, HMPI bertujuan untuk memberikan kesadaran dan kepedulian kepada masyarakat tentang pentingnya pemulihan kerusakan sumber daya hutan dan lahan melalui penanaman pohon.
Mengapa penting menanam pohon?
Pohon memiliki peran yang sangat penting dalam kehidupan. Selain menyediakan oksigen, pohon juga berfungsi sebagai penyerap karbon dioksida, pengatur siklus air, serta penahan erosi tanah.
Kehadiran pohon menjadi benteng alami dalam menghadapi berbagai dampak lingkungan seperti banjir, kekeringan, dan longsor. Dengan menanam pohon, kita turut mendukung keberlanjutan lingkungan hidup yang sehat dan berkelanjutan bagi generasi mendatang.
Di Indonesia, yang memiliki kekayaan keanekaragaman hayati tinggi, menanam pohon juga berperan dalam melestarikan flora dan fauna. Sayangnya, alih fungsi lahan dan deforestasi yang masif terus menjadi ancaman serius. Oleh karena itu, HMPI menjadi pengingat untuk terus berupaya mengembalikan kehijauan hutan yang hilang.
Hari Menanam Pohon Indonesia adalah pengingat bahwa setiap orang memiliki peran dalam menjaga kelestarian lingkungan. Dengan menanam pohon, kita tidak hanya berkontribusi terhadap pelestarian alam, tetapi juga berinvestasi untuk masa depan yang lebih hijau dan berkelanjutan.*
Laporan Zahra Ainaiya