Menkopolkam Sebut Hormon Endorfin Buat Judol Semakin Masif

FORUM KEADILAN– Menteri Koordinator Politik dan Keamanan (Menkopolkam), Budi Gunawan, mengatakan masifnya jumlah pemain judi online (Judol) ini dapat dipahami. Disebutnya, bermain Judol dapat memunculkan hormon endorfin yang merangsang rasa bahagia, dan senang saat para pelaku memenangkan permainan.

“Judol menurut pakar cyber security, itu dapat mendatangkan hormon endorfin, yang merangsang perasaan senang, bahagia, ketika berhasil memenangkan permainan judol,” katanya dalam konferensi pers, di Kantor Kemkomdigi, Jakarta Pusat, Kamis, 21/11/2024.

Bacaan Lainnya

Padahal, kata Budi, kemenangan bermain Judol itu sudah diatur oleh operator agar deposit dana para pemainnya semakin besar. Kemudian pada saat depositnya sudah besar dipastikan pemain akan kalah dan kehilangan uangnya.

“Sangat mudah untuk mengidentifikasi maupun melakukan pemblokiran terhadap situs Judol. Namun dari hasil evaluasi kita, banyak operator yang melakukan domainer atau switching artinya, mereka dengan mudah mengganti nama atau permainan yang mereka buat,” beber pria yang akrab disapa Budi tersebut.

Oleh karena itu, BG menyampaikan bahwa langkah pemblokiran akan dilakukan dengan lebih agresif oleh kementerian atau lembaga terkait. Tentunya hal itu dilakukan dalam rangka pemberantasan Judol.*

Laporan Novia Suhari 

Pos terkait