Topik Obrolan Anti Bosan ketika PDKT

Ilustrasi pasangan kekasih
Ilustrasi pasangan kekasih | ist

FORUM KEADILAN – Topik obrolan menjadi sangat penting dalam menjalin komunikasi. Sebab, komunikasi menjadi salah satu penentu saat masa pendekatan atau PDKT.

Tujuan PDKT adalah untuk mengetahui atau mengenal lebih jauh si calon pasangan. Founder Pembelajar Hidup dan Life Coach, Deny Hen menyarankan, saat PDKT dianjurkan untuk tidak membahas hal random, melainkan membahas mengenai hal-hal yang disukai pasangan.

Berikut ulasan mengenai topik obrolan menarik agar tidak bosan saat PDKT.

Isu terkini
Saat melakukan PDKT, Anda dianjurkan memilih topik umum atau isu terkini. Jangan langsung membahas topik yang bersifat pribadi. Dari pembahasan mengenai isu terkini, Anda bisa melihat cara pandang calon pasangan.

Pekerjaan
Jika sudah merasa nyaman berkomunikasi, Anda bisa melanjutkan obrolan mengenai pekerjaan masing-masing. Jika memiliki latar belakang pekerjaan yang berbeda, topik obrolan akan semakin menarik karena bisa bertukar informasi hingga saling puji potensi masing-masing.

Hobi
Pada topik obrolan hobi ini, lebih ditekankan pentingnya mutual hobbies atau memiliki hobi yang sama atau ketertarikan yang serupa. Hal itu akan menambah intimate obrolan Anda bersama calon pasangan.

Kuliner
Bahasan mengenai kuliner menjadi salah satu topik obrolan ringan yang bisa Anda coba ke calon pasangan. Anda bisa menanyakan makanan atau minuman kesukaan calon pasangan. Dari obrolan tersebut, Anda bisa mencoba berbagai tempat kuliner menarik bersama.

Film
Membahas mengenai film favorit juga menjadi salah satu alternatif topik obrolan bersama calon pasangan Anda. Obrolan itu akan membuka jalan bagi Anda untuk mengajak calon pasangan menonton film favorit.

Musik
Baik laki-laki ataupun perempuan suka membahas mengenai selera musik. Jika Anda memiliki selera musik yang sama dengan calon pasangan, maka Anda bisa mengenal lebih jauh sambil mendengarkan musik kesukaan.*

Pos terkait