FORUM KEADILAN – Politikus Partai NasDem Irma Suryani Chaniago menyebut pernyataan yang dilontarkan Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Demokrat Andi Arief dapat merusak keharmonisan Koalisi Perubahan untuk Persatuan, koalisi pengusung bakal calon presiden (capres) Anies Baswedan.
Diketahui KPP terdiri dari PKS, Demokrat, dan NasDem.
Menurut Irma, baik mewakili partai ataupun individu, kata-kata Andi Arief soal ada penghianat di KPP sangat tidak elok.
“Mewakili siapa pun kok rasanya tidak elok, merusak keharmonisan koalisi,” ucap Irma kepada Forum Keadilan, Rabu, 23/8/2023.
Irma berpandangan, saat ini KPP dalam kondisi baik-baik saja dan tidak ada keretakan di dalamnya. Namun di sisi lain, ada satu partai di koalisi yang ingin segera dipinang sebagai calon wakil presiden (cawapres) Anies Baswedan.
“Biasa lah jika ada yang kebelet ingin segera dipinang,” ucap Irma.
Dalam menentukan cawapres, kata Irma, NasDem tidak ingin terburu-buru karena harus mengukur dari sisi kapasitas dan elektabilitas.
“Karena kan harus menang, jadi tidak perlu juga dikejar-kejar. Kerja aja dulu. Bawa capresnya safari misalnya sama seperti yang NasDem lakukan,” tuturnya.
“Kalau cuma pasang baliho berdua saja ya tidak nendang,” imbuh Irma.
Ketika ditanya, terkait wacana PDIP yang mau menduetkan Ganjar Pranowo dengan Anies Baswedan di Pilpres 2024, Irma menyebut NasDem masih konsisten mendukung Anies sebagai capres.
“Sampai hari ini Nasdem maunya Anies yang (menjadi) presiden, bukan sebaliknya,” tutupnya.*
Laporan Syahrul Baihaqi