FORUM KEADILAN – Sekretaris Jenderal Partai Amanat Nasional (PAN) Eddy Soeparno mengungkapkan alasan pihaknya mendukung Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai capres di Pilpres 2024 mendatang.
Ia pun membeberkan tiga alasan khusus.
Pertama, mandat pemilihan dukungan capres sudah diberikan oleh Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan.
Eddy mengatakan bahwa mandat itu diberikan oleh Zulhas dalam Rakernas PAN 2022 dan dikuatkan lagi dalam rakornas pemenangan Pemilu PAN 2023.
Alasan kedua, Zulkifli Hasan sudah menyampaikan niatannya untuk mendukung Prabowo dalam Pilpres 2024.
Tidak hanya untuk Pilpres 2024, Zulhas bahkan sudah memberikan dukungan dalam dua pemilihan presiden sebelumnya, yakni 2014 dan 2019.
“Kita sudah dua kali mendukung Pak Prabowo dan kita melihat bahwa suara yang sekarang kita peroleh dari dalam internal PAN itu masih menghendaki Pak Prabowo maju. Itu yang disampaikan sebelum kita melakukan deklarasi kemarin,” ujarnya.
Alasan ketiga, Eddy juga mengatakan bahwa akar rumput PAN menghendaki Prabowo diusung sebagai calon presiden pada Pilpres 2024.
Diketahui, Partai Golkar dan PAN bergabung dalam Koalisi Gerindra dan PKB untuk mengusung Prabowo Subianto dalam Pilpres 2024 mendatang.
Tak hanya berkoalisi, mereka juga menyatakan dukungan pencapresan terhadap Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, dalam acara pernyataan dukungan di Museum Perumusan Naskah Proklamasi, Jakarta, Minggu, 13/8/2023.
Koalisi ini ditandai dengan penandatanganan kerja sama politik oleh empat ketua umum partai politik masing-masing, yakni Muhaimin Iskandar dari PKB, Zulkifli Hasan dari PAN, dan Airlangga Hartarto dari Golkar, serta Prabowo sendiri.*