Driver Ojol Tolak ERP, Punya Efek Domino Jika Diterapkan

FORUM KEADILAN – Sejumlah pengemudi ojek online (ojol) menggelar aksi menolak rencana penerapan sistem jalan berbayar atau electronic road pricing (ERP) di depan Gedung Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Rabu, 8/2/2023.
Berdasarkan pantauan tim Forum Keadilan di lokasi, para pengemudi ojek online ini tiba sekitar pukul 12.00 WIB. Mereka berasal dari berbagai komunitas ojol dari Jabodetabek dan beberapa daerah, seperti Lampung, Serang, hingga Cirebon.
Massa aksi yang membawa sejumlah atribut demonstrasi itu memadati jalanan depan Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Selatan.
Sejumlah atribut demonstrasi yang dibawa mulai dari mobil komando, bendera, hingga spanduk berwarna hitam bertuliskan ‘Tolak ERP yang bikin ekonomi rakyat parah’.
Mereka menuntut agar Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) dan PJ Gubernur Heru Budi Hartono agar tidak mengesahkan penerapan ERP.
“Menolak ERP untuk semua lapisan masyarakat bukan hanya untuk ojol, karena dampak ERP ditakutkan bisa menjadi efek domino bagi semua kalangan masyarakat dan menjadikan bahan pokok ikut naik harganya,” ujar Penanggung Jawab Aksi Irfan Smandu LGM.
Menurut Irfan, peserta aksi akan terus bertahan sampai PJ Gubernur atau anggota dewan menemui mereka di depan Balai Kota.*
Laporan Hairulloh Rizki Zakaria