KPK Geledah Beberapa Tempat Terkait Penyidikan OTT Pekanbaru

FORUM KEADILAN – Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Tessa Mahardhika Sugiarto mengatakan, pihaknya sudah melakukan kegiatan penggeledahan di beberapa lokasi terkait penyidikan perkara dugaan korupsi di Pemkot Pekanbaru.
Dari Operasi Tangkap Tangan (OTT) tersebut, KPK mentersangkakan Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru, Provinsi Riau, Risnandar Mahiwa dan sejumlah pejabat lainnya.
“Beberapa hari ini, KPK sudah melakukan kegiatan penggeledahan di beberapa lokasi,” katanya di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan, Jumat, 13/12/2024.
Tessa menyebut, pihaknya menggeledah kantor dinas setempat serta kantor Wali Kota Pekanbaru. Katanya, saat ini Penyidik KPK masih terus mengumpulkan alat bukti yang diperlukan.
“Kami masih mengumpulkan apa-apa saja hasil penggeledahan, hasil penyitaan. Baik itu elektronik maupun informasi lainnya,” lanjutnya.
Tessa mengimbau, pada pihak-pihak yang memiliki pengetahuan terhadap informasi perkara tersebut agar bisa melaporkan ke lembaga antirasuah itu.
“Bagi masyarakat, apabila mengetahui memang ada upaya-upaya untuk menghalang-halangi proses penyidikan silakan disampaikan kepada KPK. Tentunya informasinya diharapkan valid,” pungkasnya.
Diketahui, korupsi di Pemkot Pekanbaru berkaitan dengan penggunaan uang bendahara. Di mana, pengambilan uang tunai dan pengeluaran fiktif menjadi modus operandi-nya.
Pengeluaran fiktif itu berupa pembelian yang hanya ada bukti kuitansi saja. Modus tersebut diduga sudah lama terjadi.
Dari OTT tersebut, KPK mengamankan uang tunai lebih kurang sekitar Rp1 miliar.*
Laporan Merinda Faradianti