Adies Kadir Jadi Ketua Sidang Munas XI Partai Golkar

FORUM KEADILAN – Wakil Ketua Umum Partai Golkar Adies Kadir terpilih menjadi Ketua Sidang Musyawarah Nasional (Munas) XI Partai Golkar.
Pelaksana tugas (Plt) Ketua Umum Partai Golkar yang juga pimpinan sidang Munas sementara Agus Gumiwang Kartasasmita menyerahkan palu pimpinan sidang kepada Adies.
“Palu pimpinan sidang Munas ke-XI Partai Golkar kepada Bapak Adies Kadir sebagai Ketua Pimpinan Sidang Munas ke-XI Partai Golkar,” ujar Agus Gumiwang sembari menyerahkan palu sidang di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat, Selasa, 20/8/2024 malam.
Penyerahan palu dari Agus Gumiwang kepada Adies Kadir disambut tepuk tangan peserta sidang.
Adies dengan tegas menerima mandat dan menyatakan akan menjalankan tugas dengan baik hingga terpilihnya Ketua Umum definitif Partai Golkar. Diketahui, dalam forum tersebut akan dipilih Ketua Umum Partai Golkar periode 2024-2029.
“Bismillahirrahmanirrahim, palu pimpinan Munas saya terima, dan tugas akan saya laksanakan sebaik-baiknya sampai terpilihnya Ketua Umum DPP Partai Golkar periode 2024-2029,” ucap Adies Kadir.
Berikut komposisi dan personalia pimpinan Musyawarah Nasional XI Partai Golkar tahun 2024:
- Ketua: Adies Kadir
- Sekretaris: Ace Hasan Syadzily
- Anggota: Musa Rajekshah, Melki Laka Lena, lham Permana*
Laporan Ali Mansur