Moeldoko Sebut IKN Akan Dilanjutkan Pemerintahan Prabowo-Gibran

FORUM KEADILAN – Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko memastikan bahwa presiden terpilih Prabowo Subianto akan melanjutkan proyek ibu kota baru di Kalimantan Timur.
Kepastian ini diberikan usai komitmen pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka untuk melanjutkan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) dipertanyakan.
Moeldoko mengatakan bahwa Prabowo masih memiliki komitmen transisi yang sejalan dan juga berlanjut dengan pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Tetapi, dia tidak menegaskan apakah Prabowo akan melanjutkan IKN atau tidak. Dia pun meminta agar jangan ada pihak yang khawatir soal IKN.
“Kami tidak melihat satu per satu ya, yang kita lihat besarannya. Transisi ini, in line (sejalan) gitu loh. Bukan sesuatu yang jadi disrupsi, atau distorsi, dan sebagainya. Ini transisi in line sehingga tak perlu dikhawatirkan,” ujar Moeldoko di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa, 6/8/2024.
Moeldoko kemudian menjelaskan bahwa pembangunan IKN merupakan program yang masuk dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang (RPJP). Maka, pemerintah berikutnya pasti akan memprioritaskan program tersebut untuk dilakukan.
Tetapi Moeldoko tidak banyak membeberkan soal hal ini, karena menurutnya,, ini akan menjadi wewenang pemerintah berikutnya.
“Pastinya itu (pembangunan IKN) masuk dalam RPJP ya. Hanya besarannya (anggaran IKN) nanti disesuaikan. Bahwasanya itu masih dalam dokumen strategis negara pasti ada itu IKN. Gitu lho. Bagaimana nanti pemerintah yang akan datang akan berhitung bagaimana kemampuan APBN,” lanjutnya.
Moeldoko pun menyebut bahwa besaran anggaran IKN di pemerintahan baru pada 2025 nanti akan disesuaikan dengan kebutuhan prioritasnya.
“Semua tergantung dari pemerintah baru melihat prioritasnya. Besarannya itu bisa asas flexibility melihat kebutuhan dan prioritasnya,” kata Moeldoko.
“Bukan saya kan yang lihat prioritas atau tidak. Pemerintah baru yang nanti lihat, bukan saya katakan nanti turun,” tandasnya.*