Jokowi: Saya Tidak Pernah Menyodorkan Nama Kaesang ke Siapa pun, Termasuk Partai

FORUM KEADILAN – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjawab terkait isu dirinya yang menyodorkan nama putranya, Kaesang Pangarep, ke mana-mana agar diusung sebagai bakal calon wakil gubernur (cawagub) di Pilgub Jakarta.
Jokowi menegaskan bahwa dirinya tidak pernah menyodorkan nama Kaesang ke siapa pun.
“Saya tidak pernah menyodorkan kepada siapa pun, kepada partai juga tidak pernah. Tanyakan ke partai-partai,” kata Jokowi di Hyundai-LG Indonesia Green Power, Karawang, Rabu, 3/7/2024.
Ia juga kembali menegaskan Pilkada 2024 adalah urusan Partai politik (parpol).
“Urusan pilkada itu urusannya partai politik. Urusan mencalonkan itu juga urusan partai politik,” tegasnya.
Jokowi bahkan mengatakan dirinya bukan Ketua ataupun pemilik Partai sehingga tak menyodorkan nama tokoh mana pun.
“Saya bukan ketua partai. Saya bukan pemilik partai jadi jangan ditanyakan kepada saya,” pungkasnya.
Sebelumnya, Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PKS Aboe Bakar Al Habsyi mengungkapkan bahwa Presiden Jokowi menawarkan nama Kaesang ke sejumlah parpol untuk diusung di Pilgub Jakarta.
“Sudah menyodorkan, nanti kita lihat saja,” kata Aboe di Grand Sahid Jaya, Jakarta, Kamis, 27/6.
Kendati begitu, Aboe Bakar tak membantah maupun membenarkan jika PKS menjadi salah satu partai yang ditawari nama Kaesang oleh Jokowi.*