Senin, 07 Juli 2025
Menu

Suami Aniaya Istri karena Tak Pilih Anies-Cak Imin di Pilpres 2024

Redaksi
Ilustrasi intimidasi | Ist
Ilustrasi intimidasi | Ist
Bagikan:

FORUM KEADILAN – Seorang suami di Kota Batam, Kepulauan Riau, berinisial AJ diduga menganiaya istrinya NO karena berbeda pilihan pada Pilpres 2024.

Menurut Kapolsek Batu Aji AKP Benny Syahrizal, AJ memukul kepala istrinya beberapa kali karena tidak mau ikut memilih pasangan calon presiden dan wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin).

Istri AJ, kata Benny, lebih memilih capres-cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

“Ya, memang benar istrinya dipukul suaminya beberapa kali di bagian kepala, karena beda pilihan Pilpres kemarin, istri pilih nomor 2, suaminya maksa pilih nomor urut 1, tapi istrinya tidak mau,” kata Benny, saat dihubungi wartawan, dikutip, Senin, 19/2/2024.

Benny menyebut, penganiayaan itu terjadi sehari setelah hari pencoblosan atau pada hari, Kamis, 15/2. Menurutnya, AJ marah ketika tahu istrinya malah mencoblos Prabowo-Gibran.

Adapun penganiayaan tersebut terjadi di Kompleks Pertokoan Cipta Prima, Aviari, Kecamatan Batu Aji, Batam.

Benny menjelaskan, setelah mendapat penganiayaan dari sang suami, istri AJ melapor ke Polsek Batu Aji pada Sabtu, 17/2. Kasus tersebut saat ini masih dalam proses penyelidikan.

“Istrinya sudah melaporkan kasus penganiayaan ini ke Polsek Batu Aji ya, kasusnya masih dalam proses penyelidikan, suaminya akan kita panggil dan periksa nanti ya,” pungkasnya.*