Polres Pelabuhan Makassar-Pos Lantas Diserang OTK, 2 Motor Polisi Dibakar

Mobil dinas polisi di Mapolres Pelabuhan Makassar dirusak OTK. | ist
Mobil dinas polisi di Mapolres Pelabuhan Makassar dirusak OTK. | ist

FORUM KEADILAN – Markas Polres Pelabuhan Makassar dan dua pos polisi lalu lintas (polantas) di lokasi berbeda diserang sejumlah orang tak dikenal (OTK). Selain melakukan perusakan bangunan, pelaku juga membakar dua unit motor milik anggota polisi.

Markas Polres Pelabuhan Makassar, di Jalan Ujung Pandang dirusak pada Jumat, 14/4/2023, pada pukul 02.30 WITA. Dua Pos Polantas di kawasan Fly Over dan pertigaan Jalan AP Pettarani-Jalan Sultan Alauddin, Makassar tak luput dari sasaran pelaku.

Salah seorang warga setempat mengatakan bahwa pelaku pembakaran adalah sekitar 100 OTK. Menurut warga berinsial AN itu, para pelaku penyerangan awalnya mencari polisi di lokasi.

“Mau sweeping, cari polisi iya, karena dia tanya siapa polisi di sini,” kata AN.

Lantas, para penyerang membakar dua unit motor dinas polisi yang berada di Jalan Andi Djemma, Makassar. Sementara anggota polisi pemilik motor dinas itu diduga mengamankan diri dari lokasi.

“Dia dapat motor polisi di sini dia bakar mi,” tambah AN.

Sementara itu, kondisi di Mapolres Pelabuhan Makassar pasca penyerangan, terdapat sebuah mobil tahanan yang terparkir di area depan rusak. Bekas-bekas pecahan botol dan kaca juga berhamburan di sekitar lokasi perusakan mobil tahanan.

Puluhan anggota polisi bersenjata lengkap berjaga di area Mapolres Pelabuhan Makassar. Terlihat lampu Mapolres Pelabuhan Makassar juga dimatikan seluruhnya.

Polisi juga menutup Jalan Ujung Pandang di kedua arah, sehingga saat ini tidak ada kendaraan yang bisa melintas di sekitar Mapolres Pelabuhan.

Sejauh ini belum ada keterangan lebih lanjut dari pihak kepolisian terkait aksi penyerangan OTK di Mapolres Pelabuhan Makassar. Saat ini Kapolres Pelabuhan AKBP Yudi Frianto terpantau berjaga di lokasi kejadian namun belum memberikan keterangan kepada awak media. *

Pos terkait