FORUM KEADILAN – Media Time Magazine merilis 50 destinasi di dunia yang masuk dalam daftar World’s Greatest Places 2023 (Tempat Terindah di Dunia 2023).
Namun, pada tahun ini, Indonesia absen dari daftar tersebut. Padahal, tahun lalu, Pulau Bali masuk dalam World’s Greatest Places 2022.
“Dalam menyusun daftar World’s Greates Places, lokasi-lokasi teratas untuk dikunjungi tahun ini, kami memperoleh nominasinya dari jaringan koresponden dan kontributor internasional kami dengan menyasar tempat-tempat yang menawarkan pengalaman baru dan menyenangkan,” demikian keterangan dalam laman resminya, dikutip Minggu, 19/3/2023.
Adapun destinasi yang dipilih masuk dalam daftar berasal dari berbagai wilayah, mulai dari Eropa hingga Asia Tenggara. Destinasi yang dipilih itu ada yang terkenal berkat wisata kulinernya, ada pula yang menjalankan praktik pariwisata yang berkelanjutan.
Berikut ini daftar lengkap 50 tempat terindah di dunia 2023 versi Time Magazine yang disusun berdasarkan wilayah, dilansir dari Travel Pulse.
Amerika Utara dan Karibia



Dominika
Churchill, Kanada
Vancouver, Kanada
Willamette Valley, Amerika Serikat (AS)
Yosemite National Park, AS
Bozeman, AS
Tampa, AS
Tucson, AS
Washington, D.C., AS
Rio Grande, Puerto Riko
Amerika Tengah dan Amerika Selatan
Roatan, Honduras
Medellin, Kolombia
Mexico City, Meksiko
Pantanal, Brasil
Guadalajara, Meksiko
Ollantaytambo, Peru
Eropa



Barcelona, Spanyol
Aarhus, Denmark
Sylt, Jerman
Budapest, Hongaria
Naples, Italia
Wina, Austria
Berat, Albania
Dijon, Perancis
Pantelleria, Italia
St. Moritz, Swiss
Timisoara, Romania
Afrika dan Timur Tengah
Aqaba, Yordania
Musanze, Rwanda
Giza dan Saqqara, Mesir
Freetown Peninsula, Sierra
Leone Dakar, Senegal
Rabat, Maroko
Loango National Park, Gabon
The Red Sea, Arab Saudi
Chyulu Hills, Kenya
Yerusalem, Israel
Sharjah, Uni Emirat Arab (UEA)
Asia-Pasifik



Ladakh, India
Kyoto, Jepang
Luang Prabang, Laos
Mayurbhanj, India
Isan, Thailand
Kangaroo Island, Australia
Jeju, Korea Selatan
Phuket, Thailand
Brisbane, Australia
Nagoya, Jepang
Tuamotu Archipelago, Polinesia Perancis. *