Jennie BLACKPINK Ungkap Kesan Manisnya Usai Konser di Jakarta

FORUM KEADILAN – Jennie BLACKPINK baru-baru ini memamerkan foto-foto kegiatan dirinya dan tiga member lainnya selama konser di Jakarta.
Diketahui, BLACKPINK baru saja melangsungkan konser di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Sabtu dan Minggu, 11-12/3/2023 lalu.
Jennie memamerkan potret dirinya saat melakukan sound check.
Selain itu, ia juga mengunggah sejumlah potret selfie di balik panggung saat dirinya hendak tampil di antara puluhan ribu BLINK yang hadir di SUGBK.
Jennie juga mengungkapkan kesannya selama berada di Jakarta.
Lihat postingan ini di Instagram
“A very hot day in Jakarta,” tulisnya disertai dengan unggahan foto dirinya tengah menatap langit Jakarta.
Tidak hanya satu unggahan dalam feed instagramnya, Jennie mengunggah dua unggahan sekaligus.
Jennie menyebut pengalaman konser di Jakarta sebagai dua malam yang luar biasa.
Lihat postingan ini di Instagram
Bukan Cuma Jennie yang berkomentar soal cuaca Jakarta yang panas, Rose juga berpendapat hal yang sama.
Ia mengungkapkan bahwa udara Jakarta malam itu panas, namun ia melanjutkan bahwa hal itu lantaran energi dari para penggemar.
“Saya harus mengatakan bahwa udara di Jakarta saat ini panas. Tapi aku yakin itu semua karena energi kalian. Kami akan mengenang ini untuk waktu yang lama,” ujar Rose pada Sabtu, 11/3 lalu.
Rose berlanjut mengucapkan rasa kagum terhadap antusiasme penggemar, salah satunya stadion utama GBK yang jadi indah dan dipenuhi cahaya jingga dari lightstick.
Sehingga, BLINK membuat pink ocean di GBK.
“Lihatlah lautan pink ini hingga ke atas sana, semua begitu indah. Sangat beruntung bisa melihat warna pink yang luar bias aini,” ungkapnya.*