Sabtu, 01 November 2025
Menu

RK Klaim 25 Persen PDIP Pilih RIDO, Ronny Talapessy: Jauh dari Kenyataan

Redaksi
Ketua DPP PDIP Bidang Reformasi Sistem Hukum Nasional, Ronny Talapessy, saat ditemui di kawasan Jakarta Selatan, Rabu, 6/11/2024/ Novia Suhari/Forum Keadilan
Bagikan:

FORUM KEADILAN – Ketua DPP PDIP bidang Reformasi Sistem Hukum Nasional, Ronny Talapessy, menanggapi klaim dari Calon Gubernur Jakarta nomor 01, Ridwan Kamil (RK) yang mengeklaim 25 persen pemilih PDIP mendukung pasangan RIDO (Ridwan Kamil-Suswono) di pemilihan gubernur (Pilgub) Jakarta 2024. Disebutnya, klaim tersebut masih jauh dari kenyataan.

“Saya pikir itu pernyataan yang masih jauh dari kenyataan,”katanya kepada wartawan, saat ditemui di kawasan Jakarta Selatan, Rabu, 6/11/2024.

Sebab, Ronny menilai dukungan para pemilih PDIP di Jakarta hingga saat ini masih solid mendukung pasangan Pramono Anung-Rano Karno. Bahkan dia melihat banyaknya dukungan positif kepada pasangan urut nomor 03 tersebut. Namun untuk memenangkan kontestasi PDIP masih harus terus bekerja keras.

“Jadi ini motivasi bagi kita untuk terus bekerja keras, dan mesin PDIP juga tetap bekerja, banyak dukungan dari masyarakat Jakarta diseluruh elemen, tentunya ini hal yang positif buat Mas Pram dan Bang Doel,” tutupnya.*

Laporan Novia Suhari