Sabtu, 05 Juli 2025
Menu

Kronologi Ricki Ariansyah Kolaps Usai Sarangkan Gol ke Gawang PSIS

Redaksi
Ricki Ariansyah, pemain Madura United tak sadarkan diri
Ricki Ariansyah, pemain Madura United tak sadarkan diri | ExtraTime
Bagikan:

FORUM KEADILAN – Pemain Madura United Ricki Ariansyah tak sadarkan diri usai mencetak gol ke gawang PSIS Semarang.

Ia berbenturan dengan keras saat menyambut umpan silang.

Ricki Ariansyah sejatinya berhasil mencetak gol di injury time untuk membawa Madura United unggul atas PSIS 2-0 di Stadion Jatidiri, Semarang, Selasa, 7/3/2023.

Kronologi kejadian bermula ketika Ricki menanduk bola dengan sundulan dan bersarang di gawang PSIS.

Nahas, kepala Ricki tertendang pemain belakang PSIS saat kedua pemain berduel memperebutkan bola. Ricki langsung tersungkur.

Ricki Ariansyah, pemain Madura United tak sadarkan diri
Ricki Ariansyah, pemain Madura United tak sadarkan diri | Extra Time

Semua pemain langsung berteriak memanggil tim medis untuk memberikan pertolongan pertama untuk Ricki Ariansyah.

Tim medis dan ambulans pun langsung masuk ke lapangan.

Para pemain tak kuasa menahan air mata sambil berteriak menyemangati Ricki.

“Rian bisa Rian,” teriak para pemain di lapangan.

Ricki langsung diangkut ke ambulans saat laga memasuki menit ke 90+12.

Kira-kira 10 menit tim medis berusaha memberkan pertolongan pertama sebelum sang pemain diangkut ke ambulans.

Pertandingan lalu dilanjutkan dengan laga dimenangkan oleh Madura Unitd dengan skor 2-0.*