Nasdem Sebut Ada Peluang Cawapres Anies dari Luar Koalisi

Nasdem
Konferensi pers di kantor DPP Nasdem, Rabu, 12/7/2023.| Bachtiar/Forum Keadilan

FORUM KEADILAN – Figur bakal calon wakil presiden (cawapres) pendamping Anies Baswedan masih menjadi teka teki. Partai Nasdem menyebut ada peluang nama cawapres Anies dari luar Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP).

Menurut Wakil Ketua Umum Partai Nasdem Ahmad Ali, merupakan hal yang sangat mungkin apabila bakal cawapres yang akan mendampingi Anies berasal dari luar koalisi.

Bacaan Lainnya

“Sangat mungkin. Sampai hari ini, Nasdem tidak tertarik berbicara tentang siapa figur yang ideal untuk mendampingi mas Anies,” kata Ali saat konferensi pers di kantor DPP Nasdem, Rabu, 12/7/2023.

Kendati kepastian ihwal kapan Anies akan mengumumkan nama cawapres juga belum diketahuinya, Ali memastikan tidak ada pengumuman cawapres pada saat acara konsolidasi Nasdem di stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada 16 Juli 2023 mendatang.

“Nanti tidak ada deklarasi calon wakil presiden dari partai koalisi, kami sedang menunggu Mas Anies menggunakan mandat yang diberikan oleh tiga partai politik untuk melakukan komunikasi politik dengan tokoh-tokoh potensial,” ujar Ali.

Menurutnya, momentum pengumuman cawapres mesti dipertimbangkan dengan matang dan tanpa terburu-buru.

“Timing-nya harus diperhitungkan karena politik itu bukan persoalan pintar dan bodoh, hebat dan tidak hebat,”jelas Ali.

Setelah acara konsolidasi di GBK nanti, kata Ali, pihaknya bakal melakukan konsolidasi KPP bersama Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Demokrat, guna membahas rencana untuk mensosialisasikan Anies bersama-sama ke berbagai wilayah Indonesia.*

Pos terkait